Little boy questioned his mother, he asked what he can be in the future..with a sad smile, she tells him he can be anything he wants to be.... Boy said he’d become (an) astronaut and fly out into space crews around the universe he wanted to see the stars and also see other planets in outer space------------- "Why don’t we just keep dreaming, let’s keep our mind with dream and faith, as long as we wish we can make it come true, how old you are never forget your dream and keep dreaming "

Tuesday, 29 May 2018

Authentication pada Protocol RIPv2

Bismilahirohanirrohim..
Artikel ini menunjukkan contoh konfigurasi authentication (authentikasi) dalam proses pertukaran informasi routing untuk Routing Information Protocol versi 2 (RIPv2).

RIPv2 mendukung dua mode authentikasi : 
  • Plain-Text
  • Message Digest 5 (MD5)
Mode authentikasi plain-text merupakan mode default ketika kita mengaktifkan authentikasi pada protocol routing RIPv2. Authentikasi plain text tidak disarankan untuk digunakan berkaitan dengan masalah keamanan, karena kata sandi authentikasi yang tidak terenkripsi dikirim dalam setiap paket pertukaran informasi routing pada RIPv2. Sedangkan authentikasi MD5 adalah mode authentikasi opsional dimana kunci yang dikirim dan dipertukarkan untuk authentikasi dalam bentuk digest MD5 (Jauh lebih aman dari sisi security).

Authentikasi MD5 menggunakan algoritma hash MD5, dalam mode authentikasi ini, pembaruan routing tidak membawa kata sandi dalam authentikasi. Sebaliknya, yang dibawa adalah nilai hash dengan panjang 128-bit dari kata sandi dan pesan dikirim bersama dalam proses authentikasi. 
Baca juga : Hashing : Mekanisme menjamin integritas data
Keamanan dalam jaringan tentu sangat penting. Mengamankan jaringan termasuk mengamankan pertukaran informasi routing antar router, seperti memastikan bahwa informasi yang dimasukkan ke dalam tabel routing valid dan tidak berasal atau diubah oleh seseorang yang mencoba mengganggu jaringan. 

Seorang penyerang mungkin mencoba meng-advertise routing update yang tidak valid untuk mengelabui router agar mengirim data ke tujuan yang salah (spoofing), atau untuk menurunkan kinerja jaringan (Denial of service). Selain itu, routing update yang tidak sah bisa masuk di tabel routing karena konfigurasi yang tidak benar atau karena router tidak berfungsi. Karena itu penting untuk mengotentikasi proses routing update yang berjalan pada router.

Konfigurasi RIPv2 dengan authentikasi 

Skema jaringan :
Pada contoh konfigurasi ini saya menggunakan software Simulasi GNS3 dan Cisco IOU

Tahapan dalam konfigurasi authentikasi pada RIPv2

  1. Menetukan nama dari key-chain
  2. Menentukan nomor kunci pada Key-chain
  3. Menetukan string/text/angka yang akan digunakan sebagai password aktual
  4. Mengaplikasikan authentikasi pada interface dan menetukan key chain mana yang akan digunakan
  5. Mentukan mode authentikasi, plaintext atau MD5

Plain-Text Authentication

Router 1
IOU1#configure terminal
IOU1(config)#hostname RT
RT1(config)#key chain GANSAN
RT1(config-keychain) #key 1
RT1(config-keychain-key)#key-string Cisco123!
RT1(config-keychain-key)#exit
RT1(config)#interface loopback1
RT1(config-if)#ip address 1.1.1.1 255.255.255.255
RT1(config-if)#no shutdown
RT1(config-if)#inter serial 2/0
RT1(config-if)#ip address 172.16.1.1 255.255.0.0
RT1(config-if)#ip rip authentication key-chain GANSAN
RT1(config-if)#no shutdown
RT1(config-if)#exit
RT1(config)#router rip
RT1(config-router)#ver
RT1(config-router)#version 2
RT1(config-router)#network 1.1.1.1
RT1(config-router)#network 172.16.0.0
RT1(config-keychain-key)#exit
  • Perintah RT1(config)#key chain [nama key chain], digunakan untuk menentukan nama key-chain yang mungkin berisi 1 atau lebih kunci (tidak harus identik antar router). 
  • Perintah RT1(config-keychain)#key [nomor], digunakan menentukan nomor kunci. Range nya 1 - 2147483647 (tidak harus identik antar router).
  • Perintah RT1(config-keychain-key)#key-string [string], digunakan untuk menentukan password aktual yang akan dipakai
Lanjutkan konfigurasi pada router lainnnya

Router 2
IOU2#configure terminal
IOU2(config)#hostname RT
RT2(config)#key chain GANSAN
RT2(config-keychain)#key 1
RT2(config-keychain-key)#key-string Cisco123!
RT1(config-keychain-key)#exit
RT2(config)#interface loopback2
RT2(config-if)#ip address 2.2.2.2 255.255.255.255
RT2(config-if)#no shutdown
RT2(config-if)#inter serial 2/0
RT2(config-if)#ip address 172.16.1.2 255.255.0.0
RT2(config-if)#ip rip authentication key-chain GANSAN
RT2(config-if)#no shutdown
RT2(config-if)#exit
RT2(config)#router rip
RT2(config-router)#ver
RT2(config-router)#version 2
RT2(config-router)#network 2.2.2.2
RT2(config-router)#network 172.16.0.0
RT1(config-keychain-key)#exit

Gunakan perintah debug ip rip untuk menverifikasi proses authentikasi plaintext RIPv2
RT1#debug ip rip
RT1#
*May 29 20:08:21.910: RIP: received packet with text authentication Cisco123!
*May 29 20:08:21.910: RIP: received v2 update from 172.16.1.2 on Serial2/0
*May 29 20:08:21.910:      2.0.0.0/8 via 0.0.0.0 in 1 hops

RT2#debug ip rip
RT2#
*May 29 20:08:51.106: RIP: received packet with text authentication Cisco123!
*May 29 20:08:51.106: RIP: received v2 update from 172.16.1.1 on Serial2/0
*May 29 20:08:51.106:      1.0.0.0/8 via 0.0.0.0 in 1 hops
Untuk menghentikan debug ip rip, gunakan perintah undebug all.


MD5 Authentication

Konfigurasi identik dengan authentikasi plaintext, bedanya adalah penggunaan perintah tambahan ip rip authentication mode md5. mode authentikasi MD5 harus dikonfigurasi dikedua sisi, dan pastika nomor kunci dan string kunci cocok di kedua sisi.

RT1#configure terminal
RT1(config)#interface serial 2/0
RT1(config-if)#ip rip authentication mode md5
RT1(config-if)#[ctrl + c]

RT2#configure terminal
RT2(config)#interface serial 2/0
RT2(config-if)#ip rip authentication mode md5
RT2(config-if)#[ctrl + c]

Aktifkan kembali mode debug ip rip pada RT1 dan RT2 untuk melakukan verifikasi mode authentikasi MD5.

RT1#
*May 29 20:18:07.616: RIP: received packet with MD5 authentication
*May 29 20:18:07.616: RIP: received v2 update from 172.16.1.2 on Serial2/0
*May 29 20:18:07.616:      2.0.0.0/8 via 0.0.0.0 in 1 hops

RT2#
*May 29 20:17:33.674: RIP: received packet with MD5 authentication
*May 29 20:17:33.674: RIP: received v2 update from 172.16.1.1 on Serial2/0
*May 29 20:17:33.674:      1.0.0.0/8 via 0.0.0.0 in 1 hops

Sekian dan terima kasih..semoga bermanfaat ^^

No comments:

Post a Comment